Warga Jatiyoso Berebut Foto dengan Ilyas

NOMER SIJI : Ribuan peserta senam di Lapangan Jatiyoso berfoto bareng Calon Bupati Karanganyar Ilyas Akbar Almadani.(Anwar Mustafa/rumahjurnalis)

RUMAHJURNALIS.COM – Para emak dengan kostum senam berjubel di Lapangan Jatiyoso pada Sabtu (2/11/2024) pagi. Ribuan ibu-ibu ini mengikuti senam sehat yang diselenggarakan dalam rangka Tasyakuran Drs. H. Juliyatmono, MM., MH atas pelantikannya sebagai anggota DPR RI. Bupati Karanganyar dua periode tersebut menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepercayaan warga dan berbagi kebahagiaan dengan warga Jatiyoso melalui berbagai hadiah menarik yang dibagikan selama acara.

Dalam acara tersebut Juliyatmono membagikan puluhan doorprize menarik, antara lain berupa alat elektronik, kompor gas hingga sepeda gunung, dan satu unit sepeda motor sebagai hadiah utama. Peserta senam yang hampir seluruhnya adalah kaum ibu-ibu pun bersemangat mengikuti jalannya acara hingga semua hadiah dibagikan.


Acara ini juga turut dihadiri oleh Ilyas Akbar Almadani. Calon Bupati Karanganyar pasangan Tri Haryadi ikut bersenam di antara ibu-ibu. Begitu mengetahui kehadiran Ilyas, para peserta senam spontan menyerbu dan berebut meminta foto bareng Ilyas. Dengan sabar Ilyas melayani permintaan para emak-emak. Para pedagang yang berjualan di area tersebut juga kebagian rejeki karena dagangannya diborong Ilyas.

Dalam sambutannya, Juliyatmono menceritakan pengalaman dan pencapaiannya selama mengelola Karanganyar. Bahkan hingga kini ia sudah tidak menjabat bupati, keinginan untuk terus memajukan Karanganyar menjadi lebih baik tak pernah menipis.

"Uripku sampek mati dinggo Karanganyar. Tanggal 1 Oktober Juliyatmono dilantik dadi anggota DPR RI. Iki malah samsaya nggampangke nggolek bantuan sak-akeh-akehe nggo Karanganyar (Ini justru semakin memudahkan untuk mendapatkan bantuan sebanyak-banyaknya untuk Karanganyar-red),"ujarnya di hadapan ribuan ibu-ibu.

"Nyuwun donga pangestu. Kita akan berjuang terus demi Karanganyar. Percayalah, selamanya saya seperti ini, seneng kepada warga Karanganyar, sampai kapanpun,"imbuhnya.


Pada kesempatan yang sama, Calon Bupati Karanganyar nomor urut 1, Ilyas Akbar Almadani di hadapan para warga Jatiyoso menyampaikan komitmennya untuk meneruskan pembangunan yang telah dilakukan selama kepemimpinan Juliyatmono.

Ilyas Akbar Almadani menyampaikan 7 Program Prioritasnya yang akan memperkuat fondasi pembangunan yang sudah ada. Salah satu program unggulannya adalah pendidikan dan kuliah gratis bagi warga kurang mampu di Karanganyar. Juliyatmono yang kini menjabat sebagai DPR RI Komisi X yang membidangi pendidikan, olahraga, kepemudaan dan kebudayaan merupakan salah satu corong yang harus dimanfaatkan sebaik-baiknya demi Karanganyar yang semakin maju.

“Ada 7 Program Prioritas yang akan kita kerjakan. Apa yang kemarin sudah dikerjakan Pak Juli akan kita teruskan, yang belum selesai kita benahi, kita selesaikan, yang sudah selesai kita tambah program yang lebih bagus lagi,” ujarnya.


Calon Bupati Karanganyar lulusan Ilmu Politik dan Pemerintahan FISIPOL Universitas Gadjah Mada ini juga mengatakan telah mendapat arahan dari Presiden RI ke-7 Jokowi untuk memperhatikan pembangunan infrastruktur terutama yang berhubungan dengan pertanian. Salah satu contohnya adalah pembangunan waduk Jatiyoso yang dibangun Jokowi dengan anggaran mencapai Rp 1 triliun. 

Pembangunan semacam itu menurutnya bisa berjalan lancar jika pemerintah kabupaten-provinsi sinkron dengan pemerintah pusat. Dan untuk Karanganyar, calon yang mendapat dukungan dari pemerintahan Prabowo-Gibran adalah pasangan nomor urut 1 Ilyas-Tri Haryadi.(Wawan Irawan)