Parpol Nonparlemen Siap Gabungkan Kekuatan Hadapi PDIP di Pilkada Solo 2024

Foto : Solopos

SOLO – Kekuatan-kekuatan politik di luar parlemen siap bersatu untuk menghadapi PDI Perjuangan (PDIP) dalam Pilkada Solo 2024. Tujuh parpol non parlemen telah bertemu untuk menjajaki kerja sama.

Pertemuan partai-partai politik nonparlemen berlangsung pada Minggu, 23 Juni 2024 sore di Kantor DPC Partai Gerindra Kota Solo. Pertemuan diinisiasi oleh Ketua DPC Partai Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno. Parpol yang menghadiri pertemuan tersebut yakni Partai Demokrat, PPP, Partai Perindo, Partai Gelora, Partai Prima, Partai Bulan Bintang (PBB), dan Partai Garuda. 

“Kami melakukan penjajakan koalisi. Alhamdulillah hasil pertemuan ini sudah mengarah, mengerucut ke terbentuknya koalisi bersama. Ya sudah mengarah ke 65 persen koalisi,” ujar Ardianto.

Sehari sebelumnya, para pimpinan parpol PSI, Partai Gerindra, PAN, Partai Golkar, PKB, dan PKS juga telah melakukan pertemuan penjajakan koalisi. Enam parpol ini merupakan partai yang mendapatkan kursi di DPRD Solo berdasarkan Pemilu 2024

Terkait tokoh yang berpeluang akan diusung koalisi parpol, Ardianto menyebutkan nama Astrid Widayani, Sekar Tandjung, Diah Warih Anjari, serta Heru CN. Keempat figur ini sudah mendaftar masuk ke DPC Partai Gerindra Solo. 

Selain empat pendaftar tersebut, muncul pula nama KGPAA Mangkunagoro X yang kemungkinan maju atau diusung sebagai bakal Cawali Solo.  Menurut Ardianto, hal ini sudah menjadi bahan pembicaraan dalam pertemuan mengingat figur MN X adalah sosok yang bisa diterima perwakilan semua parpol.

Dengan adanya pergerakan parpol-parpol yang merapatkan kekuatan ini, PDIP kemungkinan bakal menghadapi persaingan sengit di Pilkada Solo 2024. “Kami sangat siap menghadapi PDIP,” tandas Ardianto.