Operasi Patuh Candi 2024 Digelar 15-28 Juli, Upaya Mengurangi Angka Pelanggaran dan Kecelakaan di Karanganyar

KARANGANYAR - Operasi Patuh Candi 2024 bakal digelar di wilayah Karanganyar selama dua pekan, 15-28 Juli.
Tindakan preventif dan preemtif akan dikedepankan polisi, dalam kegiatan yang bertujuan menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas tersebut.
Menurut Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold HY Kumontoy, angka kecelakaan di Karanganyar dalam satu semester tahun 2024 mencapai 800-an kejadian.
"Tertinggi kedua di Jateng. Penyebab kecelakaan beragam, tapi didominasi faktor pengendaranya. Faktor manusianya. Dari kejadian itu, mayoritas kecelakaan melibatkan sepeda motor," katanya, usai Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2024 di Lapangan Wira Satya, Senin (5/7).
Karena itu, Operasi Patuh Candi 2024 adalah upaya meningkatkan kesadaran berlalu lintas, yang berdampak pada menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan.
"Tindakan preventif dan preemtif akan dikedepankan. Mengedukasi masyarakat agar tertib berlalu lintas. Penindakan hukum dilakukan sebagai upaya terakhir," tuturnya. (*)