Nyoblos di TPS 001, Rober Diantar Ibunda dan Mantan Bupati Rina Iriani

Calon Bupati Rober Christanto dan istri menunjukkan jari yang telah dicelup tinta, usai nyoblos di TPS 001 Dusun Dawan, Desa Gaum, Kecamatan Tasikmadu, Rabu (27/11). (El Arya/rumahjurnalis)

RUMAHJURNALIS.COM. Calon Bupati Rober Christanto nyoblos di TPS 001 Dusun Dawan, Desa Gaum, Kecamatan Tasikmadu, Rabu (27/11). 

Cabup nomor urut 2 itu datang ke TPS sekitar pukul 10.00, dengan didampingi istrinya, serta diantar ibunda dan mantan Bupati Karanganyar Rina Iriani, serta sejumlah anggota keluarganya. 

Sebelum berangkat ke TPS, Rober sungkem kepada ibunda, mantan Bupati Karanganyar Rina Iriani, serta sesepuh di keluarga besarnya, memohon doa restu agar diberi kelancaran dalam ihtiarnya untuk memimpin Karanganyar. 

Calon Bupati Rober Christanto didampingi istri, serta diantar ibunda dan mantan Bupati Karanganyar Rina Iriani saat datang ke TPS 001 Dusun Dawan, Desa Gaum, Kecamatan Tasikmadu, Rabu (27/11). (El Arya/rumahjurnalis)
Di TPS 001, Rober dan istri antre beberapa saat, sebelum kemudian dipersilakan untuk mengambil surat suara dan nyoblos di bilik yang disediakan.

Kepada wartawan, Rober mengatakan mendapat dukungan luar biasa dari keluarga besarnya, untuk mewujudkan niat mengabdikan diri dan mewakafkan hidupnya untuk kemajuan Karanganyar.
Calon Bupati Rober Christanto sungkem kepada ibunda dan sesepuh keluarga besarnya, sebelum nyoblos di TPS 001 Dusun Dawan, Desa Gaum, Kecamatan Tasikmadu, Rabu (27/11). (El Arya/rumahjurnalis)

"Insya Allah, kami siap menjemput mandat rakyat. Dengan dikuatkan oleh keluarga besar yang memberikan dukungan luar biasa, Insya Allah semua akan berjalan baik. Mohon doa restu pada semua, semoga ihtiar kami bisa menjadikan Karanganyar semakin lebih baik," tuturnya. 

Sementara itu, mantan Bupati Karanganyar Rina Iriani menilai, sosok Rober Christanto sebagai pribadi yang luar biasa. 

"Nurut, manut. Jika ada salah, dia tidak segan meminta agar diingatkan. Saya yakin, jika beliau menjadi bupati, Insya Allah Karanganyar akan lebih luar biasa," katanya. (El Arya)