Meriahnya PPKS Fair di Solo Grand Mall, Hadirkan Education Expo dan Performing Art
SOLO - Ribuan siswa dari sejumlah sekolah yang tergabung dalam Perhimpunan Pendidikan Kristen Surakarta (PPKS) mengikuti PPKS Fair di Solo Grand Mall (SGM), pada Sabtu (19/10/2024). Agenda yang baru pertama kali diadakan oleh PPKS ini menampilkan talkshow, education expo, performing art, serta games seru. Para siswa nampak antusias saat tampil di panggung maupun mengikuti kegiatan lainnya.
Para siswa berasal dari beberapa sekolah naungan PPKS seperti TK Kristen Setabelan, TK Kristen Danukusuman, TK Kristen Bibis Luhur, SD Kristen Manahan, SD Kristen Banjarsari, SD Kristen Setabelan 1, SD Kristen Danukusuman, SMP Kristen 1 Surakarta, SMP Kristen 5 Surakarta, SMK Kristen 1 & 2 Surakarta, serta SMA Kristen 1 Surakarta.
Acara berlangsung hingga Sabtu malam, pengunjung SGM dapat ikut menyaksikan pertunjukan maupun mencari informasi pendidikan dari sekolah-sekolah yang tergabung dalam PPKS.
“Acara performance anak sekolah seperti yang diadakan oleh PPKS ini sangat bagus karena anak akan diberikan kesempatan untuk tampil di publik dengan menunjukan bakat-bakatnya. Ke depannya bisa jadi PPKS akan rutin mengadakan PPKS Fair ini sebagai agenda unjuk bakat sekaligus promosi sekolah-sekolah yang dinaungi oleh PPKS itu sendiri,” ucap Public Relation Solo Grand Mall Elvira Dyahajeng Syavala. (Yudhi Hartomo/rilis SGM)