Elektabilitas Gusti Bhre Paling Tinggi, Teguh Prakosa Paling Populer

SOLO – Solo Raya Polling kembali mengeluarkan hasil survei jajak pendapat pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo. Hasil dari survei periode 28 Juli-5 Agustus 2024 tersebut menunjukkan elektabilitas Mangkunegara X sebagai calon Wali Kota Solo 2024 menggungguli Teguh Prakosa dan nama-nama calon lainnya.
Dari hasil jajak pendapat tingkat keterpilihan Mangkunegara X berada di angka 49,7 %, dan Teguh Prakosa mengikuti di belakangnya dengan angka 37,3 %. Menyusul nama Hersuprabu 3,8%. Founder dan Direktur Lembaga Solo Raya Polling, Suwardi, merilis hasil jajak pendapat tersebut, di Warteg Bolodewe pada Selasa (13/8/2024) sore.
“Kami melakukan survei terhadap 735 responden yang tersebar di 105 titik lokasi survei (TLS). Dengan margin of error survei di angka 5 persen, dengan tingkat signifikansi pada posisi 99 persen dengan kerapatan tinggi.
Margin 5 persen ini artinya hasil survei yang menggunakan sampel 735 akan ada kemungkinan berbeda 5% kalau sampelnya seluruh pemilih Kota Solo,” jelas Suwardi.
Sedangkan arti tingkat signifikansi 95% artinya hasil survei ini hanya boleh diyakini kebenarannya itu 95%. Sedangkan tingkat kerapatan yang tinggi merujuk kepada tingkat heterogenitas masyarakat di kota Solo.
“Saya lakukan teknik pengumpulan data pelaksanaan wawancara terhadap responden sesuai dengan daftar urut. Kita menggunakan kerangka sampling DPT di titik lokasi survei 7 orang. Kemudian dari lokasi itu kita ajak untuk menemukan 7 orang dan kita beri cadangan responden sekitar 15 cadangan responden sampai 20 responden. Responden berdasarkan gender, usia, keyakinan agama, sosial ekonomi, rumah tangga dan pekerjaan,” bebernya.
Teguh Paling Populer
Meskipun kalah dari sisi elektabilitas, ternyata Teguh Prakosa paling unggul dalam hal popularitas, yaitu di angka 96 persen.
Sedangkan Mangkunegara X di angka 85%, Astrid Widayani 62%, Her Suprabu 50%, Sekar Tandjung 48%, Sugeng Riyanto 31%, Sukma Putri Maharani 25%, Mashuri 23% dan Diah Warih 9%.
Solo Raya Polling juga melakukan survei untuk elektabilitas wakil walikota. Nama Her Suprabu paling tinggi dengan angka 30,60%. Disusul Astrid Widayani 28,20%, Sekar Tandjung 15,10%, Sugeng Riyanto 8,80%, Sukma Putri 6,10%, Mashuri 4,60%, Diah Warih 0,10%.
“Menurut hasil survei Teguh Prakosa juga paling unggul dalam hal asseptabilitas atau kehandalan, memiliki kemampuan baik sebagai calon wali kota. Baru kemudian Gusti Bhre. Namun dari hasil survei tersebut masyarakat lebih banyak memilih Gusti Bhre sebagai calon wali kotanya,” pungkas Suwardi.(Nana Riyadi)