Bapaslon Respati Ardi - Astrid Widayani Jalani Tes Kesehatan

SOLO - Bakal pasangan calon wali kota dan calon wakil wali kota, Respati Ardi - Astrid Widayani memgikuti tes kesehatan di RSUD Dr. Moewardi Solo, Sabtu (31/8/2024) sebagai salah satu syarat pencalonan Pilkada 2024.
Sebelum menjalani tes kesehatan keduanya mengaku tidak melakukan persiapan khusus. Namun mereka mengaku tidur lebih awal dan rutin olahraga selama menjalani tes kesehatan 3 hari kedepan.
Keduanya tiba di RSUD Moewardi sekitar pukul 07.00 WIB. Kompak mengenakan kemeja putih dengan celana panjang warna krem.
Saat ditanya wartawan apa persiapannya, Respati menjawab singkat.
"Tidur gasik (tidur lebih awal)," jawab Respati.
Ketua Hipmi Solo ini juga mengaku kalau ia rutin berolahraga. Menurutnya cukup istirahat dan olahraga rutin jadi modal percaya diri menjalani tes kesehatan. Ia juga menuturkan melakukan donor darah terakhir sekitar 6 bulan yang lalu.
"Kebetulan saya dan mbak Astrid suka olahraga. Kemarin juga ikut maraton di Pura Mangkunegaran. Cukup percaya diri untuk jalani test kesehatan," tegas pemilik golongan darah O ini.
Sementara itu, bacalon Astrid Widayani menambahkan pentingnya olahraga untuk menjaga kebugaran badan.
"Sama (dengan Respati Ardi) suka olahraga. Setiap pagi selalu olahraga. Mudah-mudahan hasilnya hari ini baik semua," tandasnya.
Meskipun mengaku cukup pede, seperti sebagian besar orang pada umumnya, saat harus berhadapan dengan jarum, deg-degan dan takut tetap saja muncul. Namun tak berlangsung lama, baik Respati maupun Astrid terlihat bisa segera menguasai diri untuk tetap tenang.
Seperti diberitakan sebelumnya, RSUD Dr Moewardi menjadi rujukan tes kesehatan bagi paslon Pilkada 2024.
Tes dijadwalkan untuk paslon dari 10 daerah di Jateng mulai 31 Agustus hingga 2 Septermber nanti.(Nana Riyadi)